Perjamuan Tuhan



Luk 14:15Mendengar itu berkatalah seorang dari tamu-tamu itu kepada Yesus: "Berbahagialah orang yang akan dijamu dalam Kerajaan Allah."

Luk 14:16Tetapi Yesus berkata kepadanya: "Ada seorang mengadakan perjamuan besar dan ia mengundang banyak orang.

Luk 14:17Menjelang perjamuan itu dimulai, ia menyuruh hambanya mengatakan kepada para undangan: Marilah, sebab segala sesuatu sudah siap.

Luk 14:18Tetapi mereka bersama-sama meminta maaf. Yang pertama berkata kepadanya: Aku telah membeli ladang dan aku harus pergi melihatnya; aku minta dimaafkan.

Luk 14:19Yang lain berkata: Aku telah membeli lima pasang lembu kebiri dan aku harus pergi mencobanya; aku minta dimaafkan.

Luk 14:20Yang lain lagi berkata: Aku baru kawin dan karena itu aku tidak dapat datang.

Luk 14:21Maka kembalilah hamba itu dan menyampaikan semuanya itu kepada tuannya. Lalu murkalah tuan rumah itu dan berkata kepada hambanya: Pergilah dengan segera ke segala jalan dan lorong kota dan bawalah ke mari orang-orang miskin dan orang-orang cacat dan orang-orang buta dan orang-orang lumpuh.

Luk 14:22Kemudian hamba itu melaporkan: Tuan, apa yang tuan perintahkan itu sudah dilaksanakan, tetapi sekalipun demikian masih ada tempat.

Luk 14:23Lalu kata tuan itu kepada hambanya: Pergilah ke semua jalan dan lintasan dan paksalah orang-orang, yang ada di situ, masuk, karena rumahku harus penuh.

Luk 14:24Sebab Aku berkata kepadamu: Tidak ada seorangpun dari orang-orang yang telah diundang itu akan menikmati jamuan-Ku."


RENUNGAN

Tuhan Yesus mengumpamakan Kerajaan Allah seperti perjamuan, banyak yang diundang tetapi mereka yang diundang justru tidak bisa dan tidak datang dengan berbagai macam alasan duniawi. Oleh sebab itu Tuhan memanggil orang - orang miskin, cacat, buta dan lumpuh yang sudah tidak punya apa - apa lagi untuk masuk ke dalam perjamuan.

Tuhan yesus mengingatkan kita bahwa agar kita tidak terikat oleh hal duniawi yang membuat undangan dari Tuhan menjadikan kita tidak datang ke perjamuan. Agar kita senantiasa selalu hidup dalam Tuhan, dalam apapun yang kita kerjakan. Jangan kita sibuk sendiri dalam kegiatan  masing - masing sehingga tidak mengindahkan panggilan Nya yang merupakan panggilan kebenaran sejati yang selama ini dicari oleh manusia. 

Tuhan Yesus pun menegaskan bahwa orang orang yang tidak mengindahkan panggilan Tuhan tidak akan menikmati jamuan Tuhan. Karena harus penuh percaya kepada Tuhan, mengikuti panggilan Nya, dan datang kepada Nya. 


DOA

YA Tuhan Yesus

Aku ingin datang ke perjamuan Mu

Walau aku hanyalah manusia biasa

Ijinkanlah aku datang menghadiri perjamuan Mu Tuhan

Karena perjamuan Mu adalah kebenaran dan iman ku

Untuk selama - lama Nya

Amen 

Here is the English translation of the verses from Luke 14:15-24 in the Bible:

Luke 14:15 - Hearing this, one of the guests said to Jesus, "Blessed is the one who will dine in the Kingdom of God."

Luke 14:16 - But Jesus said to him, "A certain man prepared a great banquet and invited many guests.

Luke 14:17 - When the banquet was ready, he sent his servant to tell the guests, 'Come, for everything is now ready.'

Luke 14:18 - But they all began to make excuses. The first one said to him, 'I have bought a field, and I must go and see it. Please excuse me.'

Luke 14:19 - Another said, 'I have bought five yoke of oxen, and I am going to try them out. Please excuse me.'

Luke 14:20 - Another said, 'I have married a wife, so I can't come.'

Luke 14:21 - The servant came and reported these things to his master. Then the master of the house, being angry, said to his servant, 'Go out quickly into the streets and lanes of the city, and bring in here the poor, the maimed, the blind, and the lame.'

Luke 14:22 - The servant said, 'Lord, it is done as you commanded, and there is still room.'

Luke 14:23 - The master said to the servant, 'Go out into the highways and hedges, and compel them to come in, so that my house may be filled.

Luke 14:24 - For I tell you, none of those men who were invited will taste my supper.'"

REFLECTION

The Lord Jesus used a parable to illustrate the Kingdom of God as a banquet, where many were invited, but those who were invited could not come for various worldly reasons. Therefore, the Lord called the poor, the maimed, the blind, and the lame, those who had nothing left, to enter the banquet.

The Lord Jesus reminds us not to be bound by worldly things that would make us miss God's invitation to the banquet. He encourages us to always live in the Lord, in whatever we do. Let us not be so preoccupied with our own activities that we neglect His call, which is the call to the true righteousness that humanity has been seeking.

The Lord Jesus also emphasizes that those who ignore God's call will not enjoy His feast. We must have faith in the Lord, follow His call, and come to Him.

PRAYER

O Lord Jesus,

I want to come to Your banquet,

Even though I am just an ordinary human.

Allow me to attend Your banquet, Lord,

For Your banquet is my truth and faith,

For all eternity.

Amen.

Post a Comment

0 Comments