tetapi Penghibur, yaitu Roh Kudus

 


Yoh 14:21Barangsiapa memegang perintah-Ku dan melakukannya, dialah yang mengasihi Aku. Dan barangsiapa mengasihi Aku, ia akan dikasihi oleh Bapa-Ku dan Akupun akan mengasihi dia dan akan menyatakan diri-Ku kepadanya."

Yoh 14:22Yudas, yang bukan Iskariot, berkata kepada-Nya: "Tuhan, apakah sebabnya maka Engkau hendak menyatakan diri-Mu kepada kami, dan bukan kepada dunia?"

Yoh 14:23Jawab Yesus: "Jika seorang mengasihi Aku, ia akan menuruti firman-Ku dan Bapa-Ku akan mengasihi dia dan Kami akan datang kepadanya dan diam bersama-sama dengan dia.

Yoh 14:24Barangsiapa tidak mengasihi Aku, ia tidak menuruti firman-Ku; dan firman yang kamu dengar itu bukanlah dari pada-Ku, melainkan dari Bapa yang mengutus Aku.

Yoh 14:25Semuanya itu Kukatakan kepadamu, selagi Aku berada bersama-sama dengan kamu;

Yoh 14:26tetapi Penghibur, yaitu Roh Kudus, yang akan diutus oleh Bapa dalam nama-Ku, Dialah yang akan mengajarkan segala sesuatu kepadamu dan akan mengingatkan kamu akan semua yang telah Kukatakan kepadamu.


REFLECTION

Tuhan Yesus mengatakan bahwa siapa yang mengasihi Nya, ia akan menuruti perintah Tuhan Yesus dan Bapa di Sorga akan mengasihi dia serta Tuhan Yesus akan datang kepadanya dan diam bersama - sama dengan dia. 

Serta Penghibur yaitu Roh Kudus, yang diutus ole Bapa dalam nama Tuhan Yesus, akan mengingatkan dan mengajarkan segala sesuatu yang pernah di katakan oleh Tuhan Yesus. Untuk itu menjadi pengikut Kristus akan selalu didampangi oleh Tuhan Yesus, Ia tidak pernah membiarkan umat Nya sendiri dalam mengarungi kehidupan. 

Karena di dalam Tuhan Yesus kita akan berbuah, karena Ia tinggal di dalam kita. Kasih Nya akan memancar dari dalam diri kita serta mengasihi diri kita yang orang sekitar kita, sebab Tuhan lah yang tinggal daripad umat Nya yang setia akan perkataan Nya dan perintah Nya pun dituruti nya. 

DOA

Ya Tuhan Yesus tinggal lah di dalam aku
Karena engkaulah Tuhan Allah pengasihi dalam hidup ku
Siapakah aku tanpa Mu Tuhan
Aku begitu rapuh akan dunia ini
Tapi bersama Mu akan akan terus
Mengasihi di dalam kemuliaan Mu Bapa
Amen


ENGLISH 

John 14:21-26:

21 Whoever has my commands and keeps them is the one who loves me. The one who loves me will be loved by my Father, and I too will love them and show myself to them.”

22 Then Judas (not Judas Iscariot) said, “But, Lord, why do you intend to show yourself to us and not to the world?”

23 Jesus replied, “Anyone who loves me will obey my teaching. My Father will love them, and we will come to them and make our home with them. 

24 Anyone who does not love me will not obey my teaching. These words you hear are not my own; they belong to the Father who sent me.

25 “All this I have spoken while still with you. 

26 But the Advocate, the Holy Spirit, whom the Father will send in my name, will teach you all things and will remind you of everything I have said to you.

REFLECTION

Jesus said that whoever loves Him will obey His commands, and the Father in Heaven will love them. Jesus Himself will come to them and make His home with them. Additionally, the Comforter, the Holy Spirit, sent by the Father in Jesus' name, will remind and teach them everything Jesus has said. Therefore, being a follower of Christ will always be accompanied by Jesus. He never leaves His people alone in navigating life.

In Jesus, we will bear fruit, for He dwells within us. His love will flow from within us, loving not only ourselves but also those around us, because it is the Lord who dwells within His faithful people, and His words and commands are obeyed by them.

PRAYER

O Lord Jesus, dwell within me,
For You are the loving God in my life.
Who am I without You, Lord?
I am so fragile in this world,
But with You, I will continue
To love in Your Father's glory.
Amen.

Post a Comment

0 Comments