Luk 2:41 | Tiap-tiap tahun orang tua Yesus pergi ke Yerusalem pada hari raya Paskah. |
Luk 2:42 | Ketika Yesus telah berumur dua belas tahun pergilah mereka ke Yerusalem seperti yang lazim pada hari raya itu. |
Luk 2:43 | Sehabis hari-hari perayaan itu, ketika mereka berjalan pulang, tinggallah Yesus di Yerusalem tanpa diketahui orang tua-Nya. |
Luk 2:44 | Karena mereka menyangka bahwa Ia ada di antara orang-orang seperjalanan mereka, berjalanlah mereka sehari perjalanan jauhnya, lalu mencari Dia di antara kaum keluarga dan kenalan mereka. |
Luk 2:45 | Karena mereka tidak menemukan Dia, kembalilah mereka ke Yerusalem sambil terus mencari Dia. |
Luk 2:46 | Sesudah tiga hari mereka menemukan Dia dalam Bait Allah; Ia sedang duduk di tengah-tengah alim ulama, sambil mendengarkan mereka dan mengajukan pertanyaan-pertanyaan kepada mereka. |
Luk 2:47 | Dan semua orang yang mendengar Dia sangat heran akan kecerdasan-Nya dan segala jawab yang diberikan-Nya. |
Luk 2:48 | Dan ketika orang tua-Nya melihat Dia, tercenganglah mereka, lalu kata ibu-Nya kepada-Nya: "Nak, mengapakah Engkau berbuat demikian terhadap kami? Bapa-Mu dan aku dengan cemas mencari Engkau." |
Luk 2:49 | Jawab-Nya kepada mereka: "Mengapa kamu mencari Aku? Tidakkah kamu tahu, bahwa Aku harus berada di dalam rumah Bapa-Ku?" |
Luk 2:50 | Tetapi mereka tidak mengerti apa yang dikatakan-Nya kepada mereka. |
Luk 2:51 | Lalu Ia pulang bersama-sama mereka ke Nazaret; dan Ia tetap hidup dalam asuhan mereka. Dan ibu-Nya menyimpan semua perkara itu di dalam hatinya. |
RENUNGAN
Tuhan. Yesus berkata bahwa Ia harus berada di dalam rumah Bapa-Ku. Sebab Tuhan Yesus adalah Putra Nya Yang Tunggal Tuhan kita. Maka di bait Allah yang merupakan rumah kudus Tuhan, Tuhan Yesus berada di situ walaupun masih kecil dalam asuhan Bunda Maria dan Santo Joseph, sudah dapat berdiskusi dengan alim ulama Bait Allah.
Apakah kita mau juga masuk ke dalam Bait Allah, berdiskusi tentang kebaikan dan kasih Allah yang tidak ada batas Nya. Sebab kasih Allah begitu besar hingga kita harus dapat mengerti dengan baik maksud kasih Tuhan kepada kita.
Pada ayat ini terdapat kesetiaan Maria dan Joseph dalam menjaga Tuhan Yesus pada waktu kecil. Dengan sabar dan tidak marah kepada Yesus kecil sebab mereka tahu bahwa anak ini merupakan Anak Allah yang Mahakuasa, yang dititipkan kepada mereka. Sehingga mereka tetap setia dan sabar menjaga Yesus hingga besar sesuai dengan yang dikehendaki oleh Tuhan.
DOA
Ya Tuhan Yesus
Bait Allah merupakan Rumah Bapa
Hanyalah kami ketika waktu Nya pergi ke Rumah Bapa Ya Tuhan
Sebab Engkaulah Putra Tuhan Allah Yang Tunggal
Yang menyelematkan jiwa
Ampunilah dosa - dosa kami
Amen
ENGLISH
Luke 2:41 Every year Jesus' parents went to Jerusalem for the Festival of the Passover.
Luke 2:42 When he was twelve years old, they went up to the festival, according to the custom.
Luke 2:43 After the festival was over, while his parents were returning home, the boy Jesus stayed behind in Jerusalem, but they were unaware of it.
Luke 2:44 Thinking he was in their company, they traveled on for a day. Then they began looking for him among their relatives and friends.
Luke 2:45 When they did not find him, they went back to Jerusalem to look for him.
Luke 2:46 After three days they found him in the temple courts, sitting among the teachers, listening to them and asking them questions.
Luke 2:47 Everyone who heard him was amazed at his understanding and his answers.
Luke 2:48 When his parents saw him, they were astonished. His mother said to him, "Son, why have you treated us like this? Your father and I have been anxiously searching for you."
Luke 2:49 "Why were you searching for me?" he asked. "Didn't you know I had to be in my Father's house?"
Luke 2:50 But they did not understand what he was saying to them.
Luke 2:51 Then he went down to Nazareth with them and was obedient to them. But his mother treasured all these things in her heart.
REFLECTION
Lord, Jesus said that He must be in His Father's house because Jesus is the Only Begotten Son of our Lord. Therefore, in the temple, which is the holy house of God, Jesus was there even as a child under the care of Mother Mary and Saint Joseph, and was already able to discuss with the scholars of the temple.
Do we also want to enter the temple, discussing the goodness and boundless love of God? For God's love is so great that we must be able to understand well the meaning of God's love for us.
In this verse, we see the faithfulness of Mary and Joseph in caring for the young Jesus. With patience and without anger toward the young Jesus, for they knew that this child was the Almighty Son of God entrusted to them. Thus, they remained faithful and patient in caring for Jesus until He grew up as God willed.
PRAYER
O Lord Jesus,
The temple is the Father's House.
May we, when the time comes, go to the Father's House, O Lord,
For You are the Only Begotten Son of God,
Who saves souls.
Forgive our sins.
Amen.
0 Comments