Hal memberi sedekah dan berpuasa

 


Mat 6:1"Ingatlah, jangan kamu melakukan kewajiban agamamu di hadapan orang supaya dilihat mereka, karena jika demikian, kamu tidak beroleh upah dari Bapamu yang di sorga.

Mat 6:2Jadi apabila engkau memberi sedekah, janganlah engkau mencanangkan hal itu, seperti yang dilakukan orang munafik di rumah-rumah ibadat dan di lorong-lorong, supaya mereka dipuji orang. Aku berkata kepadamu: Sesungguhnya mereka sudah mendapat upahnya.

Mat 6:3Tetapi jika engkau memberi sedekah, janganlah diketahui tangan kirimu apa yang diperbuat tangan kananmu.

Mat 6:4Hendaklah sedekahmu itu diberikan dengan tersembunyi, maka Bapamu yang melihat yang tersembunyi akan membalasnya kepadamu."

Mat 6:5"Dan apabila kamu berdoa, janganlah berdoa seperti orang munafik. Mereka suka mengucapkan doanya dengan berdiri dalam rumah-rumah ibadat dan pada tikungan-tikungan jalan raya, supaya mereka dilihat orang. Aku berkata kepadamu: Sesungguhnya mereka sudah mendapat upahnya.

Mat 6:6Tetapi jika engkau berdoa, masuklah ke dalam kamarmu, tutuplah pintu dan berdoalah kepada Bapamu yang ada di tempat tersembunyi. Maka Bapamu yang melihat yang tersembunyi akan membalasnya kepadamu.


Mat 6:16"Dan apabila kamu berpuasa, janganlah muram mukamu seperti orang munafik. Mereka mengubah air mukanya, supaya orang melihat bahwa mereka sedang berpuasa. Aku berkata kepadamu: Sesungguhnya mereka sudah mendapat upahnya.

Mat 6:17Tetapi apabila engkau berpuasa, minyakilah kepalamu dan cucilah mukamu,

Mat 6:18supaya jangan dilihat oleh orang bahwa engkau sedang berpuasa, melainkan hanya oleh Bapamu yang ada di tempat tersembunyi. Maka Bapamu yang melihat yang tersembunyi akan membalasnya kepadamu."


RENUNGAN

Tuhan Yesus Kristus mengatakan untuk tidak memberikan sedekah agar diketahui oleh banyak orang, sebab mereka sudah mendapatkan upah nya, tetapi sebaiknya memberikan sedekah jangan diketahui, diberikan tersembunyi agar Bapa yang melihat yang tersembunyi akan membalasnya. Artinya agar kita jangan kita karena memberikan sedekah agar menjadi terkenal ataupun dipuji orang, melainkan memberi demi kemuliaan Tuhan tanpa memberitahukan bahwa kitalah yang memberikan sedekah itu kepada semua khalayak ramai.

Tuhan Yesus juga mengatakan agar jangan berpuasa karena ingin dilihat ataupun dinilai baik oleh orang dengan sengaja memberitahukan sedang berpuasa. Tetapi tetap biasa beraktivitas tidak memberitahu orang - orang, tetapi berdoa kepada Tuhan sambil berpuasa dengan tidak terlihat seperti sedang berpuasa di depan orang. 


DOA


Ya Tuhan Yesus 
Aku ingin memberikan sedekah sesuai firman Mu Ya Tuhan
Aku ingin berpuasa suatu hari agar aku lebih dekat dengan Mu Ya Tuhan
Sebab Engkaulah sumber iman dan kehidupan ku
Amen

ENGLISH 


**Matthew 6:1** "Be careful not to practice your righteousness in front of others to be seen by them. If you do, you will have no reward from your Father in heaven.

**Matthew 6:2** "So when you give to the needy, do not announce it with trumpets, as the hypocrites do in the synagogues and on the streets, to be honored by others. Truly I tell you, they have received their reward in full.

**Matthew 6:3** But when you give to the needy, do not let your left hand know what your right hand is doing,

**Matthew 6:4** so that your giving may be in secret. Then your Father, who sees what is done in secret, will reward you.

**Matthew 6:5** "And when you pray, do not be like the hypocrites, for they love to pray standing in the synagogues and on the street corners to be seen by others. Truly I tell you, they have received their reward in full.

**Matthew 6:6** But when you pray, go into your room, close the door and pray to your Father, who is unseen. Then your Father, who sees what is done in secret, will reward you.

**Matthew 6:16** "When you fast, do not look somber as the hypocrites do, for they disfigure their faces to show others they are fasting. Truly I tell you, they have received their reward in full.

**Matthew 6:17** But when you fast, put oil on your head and wash your face,

**Matthew 6:18** so that it will not be obvious to others that you are fasting, but only to your Father, who is unseen; and your Father, who sees what is done in secret, will reward you.


REFLECTION

Lord Jesus Christ says not to give alms to be seen by many people, for they have already received their reward. Instead, it is better to give alms in secret so that the Father who sees what is done in secret will reward you. This means we should not give alms to become famous or to be praised by others, but rather give for the glory of God without letting everyone know that we are the ones giving the alms.

Lord Jesus also says not to fast to be seen or to be judged well by people by deliberately announcing that you are fasting. Instead, continue your usual activities without telling people, but pray to God while fasting, without appearing to be fasting in front of others.

PRAYER

O Lord Jesus,
I want to give alms according to Your word, O Lord.
I want to fast one day to be closer to You, O Lord,
For You are the source of my faith and my life.
Amen

Post a Comment

0 Comments