segera menarik keluar anaknya

 


Luk 14:1Pada suatu hari Sabat Yesus datang ke rumah salah seorang pemimpin dari orang-orang Farisi untuk makan di situ. Semua yang hadir mengamat-amati Dia dengan saksama.

Luk 14:2Tiba-tiba datanglah seorang yang sakit busung air berdiri di hadapan-Nya.

Luk 14:3Lalu Yesus berkata kepada ahli-ahli Taurat dan orang-orang Farisi itu, kata-Nya: "Diperbolehkankah menyembuhkan orang pada hari Sabat atau tidak?"

Luk 14:4Mereka itu diam semuanya. Lalu Ia memegang tangan orang sakit itu dan menyembuhkannya dan menyuruhnya pergi.

Luk 14:5Kemudian Ia berkata kepada mereka: "Siapakah di antara kamu yang tidak segera menarik ke luar anaknya atau lembunya kalau terperosok ke dalam sebuah sumur, meskipun pada hari Sabat?"

Luk 14:6Mereka tidak sanggup membantah-Nya.

REFLEKSI

Mana mungkin seseorang tidak segerak menarik keluar anaknya atau lembunya kalau terperosok ke dalam sebuah sumur, seperti itulah Tuhan Yesus, Ia akan segera menolong anaknya kita apabila terperosok ke dalam sebuah lubang, Tuhan akan memberikan pertolongan segala yang kita butuhkan percayalah kepada Tuhan sebab pertolongan Tuhan dapat datang kapan pun dimanapun di saat yang dibutuhkan. Ketika semua gelap ketika semua tidak ada jalan percayalah kepada Tuhan, Tuhan akan memberikan pernghiburan, jalan terbaik, perlindungan yang terbaik untuk anaknya yang percaya kepada Tuhan Yesus. 

Tuhan Yesus tidak akan pernah meninggalkan kita tanpa pertolongan, berdoalah kepada Nya mintalah pertolongan kepada Tuhan Yesus saat dibutuhkan, asalkan kita percaya Tuhan akan memberkati kita apabila Doa kita berkenan dengan Tuhan Yesus. Karena Ia adalah gembala baik. 


DOA

Ya TUhan Terima kasih atas pertolongan Mu selama ini

Aku tahu Engkau selalu menolong Ku

Di saat aku sakit, di saat aku tak berdaya, di saat aku ketakukan

Di saat aku butuh perlindungan, di saat ada ancaman

Hanya Engkaulah pelindung Ku Tuhan Tidak ada Yang Lain

Engkau pasti akan menolong domba yang terperosok dan dalam bahaya. 

Terima Kasih Tuhan

AMen.

ENGLISH 

Luke 14:1 On one Sabbath, Jesus came to the house of one of the leaders among the Pharisees to eat there. Everyone who was present closely watched Him.

Luke 14:2 Suddenly, a man with dropsy stood before Him.

Luke 14:3 Then Jesus said to the experts in the law and the Pharisees, "Is it lawful to heal on the Sabbath, or not?"

Luke 14:4 They remained silent. So He took hold of the man, healed him, and sent him away.

Luke 14:5 And He said to them, "Which of you, if your son or ox falls into a well on the Sabbath day, will not immediately pull him out?"

Luke 14:6 They could not answer Him.

REFLECTION

How can someone not immediately rescue their child or lamb if they fall into a well? Just like that, the Lord Jesus will quickly come to the aid of His children when they find themselves in a pit. Trust in the Lord, for His help can come at any time, anywhere, when needed. When everything is dark, when there seems to be no way, put your trust in the Lord. The Lord will provide comfort, the best path, and the finest protection for His faithful children.

The Lord Jesus will never leave us without assistance. Pray to Him and seek His help when needed, as long as you have faith, God will bless you when your prayers align with the will of Jesus. Because He is a good shepherd.

PRAYER

Lord, thank you for your help all this time.

I know that you always come to my aid

When I am sick, when I am powerless, when I am afraid

When I need protection, when there are threats

You alone are my protector, Lord, there is no one else

You will certainly come to the rescue of the sheep that have fallen and are in danger.

Thank you, Lord.

Post a Comment

0 Comments